5 Smoothie Lezat dan Bergizi Cocok untuk Para Pelari
by - July 09, 2022
5 Smoothie Lezat dan Bergizi Cocok untuk Para Pelari
by Soffya Ranti - July 09, 2022

Sebagai pelari kamu tentu harus memperhatikan makanan yang dikonsumsi. Tak hanya itu, minuman yang bergizi juga dapat membantu meningkatkan performa lari. Salah satunya minuman smoothie.

Smoothie merupakan sebuah minuman yang terbuat dari buah dan/atau sayur mentah yang digiling menjadi satu. Minuman ini juga dapat dicampur dengan beragam bahan lain. Seperti susu, yogurt, es krim, hingga keju.

Smoothie merupakan minuman sehat yang memiliki berbagai kandungan bergizi. Salah satunya cocok dikonsumsi para pelari. Selengkapnya berikut ini lima smoothie lezat untuk meningkat performa lari yang bisa kamu coba.

Smoothie Mangga
Mangga memiliki kandungan vitamin, mineral, dan antioksidan tinggi. Cocok untuk dikonsumsi para pelari agar tetap terhidrasi. Selain itu smoothie mangga juga memiliki nutrisi yang banyak untuk meningkatkan kekebalan tubuh agar tetap bugar. Cara membuanya cukup mudah

Bahan:
- Satu mangga besar, potong dadu dan dinginkan
- Satu pisang
- Setengah cangkir yogurt
- Satu cangkir jus jeruk
- Enam es batu

Cara membuat: Blender jus jeruk, yogurt, dan pisang sampai tercampur rata. Tambahkan es dan mangga, dan lanjutkan memblender sampai tercampur rata. 

Smoothie Cokelat dan Pisang
Salah satu minuman yang cocok diminum sebelum lari. Pasalnya coklat dan pisang merupakan karbohidrat yang pas dikonsumsi pelari sebelum melakukan lari jarak jauh. Kamu bisa menambahkan tambahan susu dalam smoothie. Minuman satu ini juga dapat membantu pemulihan lebih cepat saat kamu mengalami cedera ringan. 

Bahan:
- Satu cangkir yogurt tanpa lemak
- Satu buah pisang beku
- Seperempat cangkir susu almond tanpa pemanis
- Bubuk coklat secukupnya tanpa pemanis

Cara membuat: Campur semua bahan, cicipi saat kamu menambahkan cokelat sampai menemukan selera yang diinginkan.

Smoothie Semangka
Kandungan semangka dapat meningkatkan perfoma dalam berlari. Selain itu semangka juga bisa mengurangi kelelahan anaerobik. Smoothie ini cocok kamu minum setelah berlari di terik matahari yang panas. Segar dan cukup mengenyangkan.

Bahan:
- Dua cangkir semangka cincang
- Setengah cangkir yogurt
- Satu cangkir es

Cara membuat: Gabungkan bahan-bahan di atas dan blender sampai halus.

Smoothie Pisang Kopi
Jika kamu pecinta kopi, cobalah untuk membuat campuran smoothie pisang dengankopi. Selain lezat, minuman ini sangat cocok untuk mengembalikan energi setelah berlari di pagi hari

Bahan:
- Setengah cangkir kopi dingin
- Setengah cangkir susu almond tanpa pemanis
- Satu buah pisang

Cara Membuat: Masukkan semua bahan ke dalam blender dan haluskan secara merata

Smoothie Jeruk Mandarin
Minuman ini kaya vitamin C. Cocok untuk meningkatkan daya tahan tubuh agar tetap bugar dalam berlari. Minuman ini cocok dikonsumsi saat musim panas dan suguhan yang pas selesai berlari.

Bahan:
- Tiga jeruk mandarin, kupas dan buang bijinya
- Setengah cangkir yogurt
- Seperempat cangkir jus jeruk
- Satu cangkir es batu

Cara Membuat: Masukkan semua bahan ke dalam blender dan haluskan hingga adonan tercampur rata. (*) 

Foto: Pexels


COMMENTS